www.riaukontras.com
| Safari Ramadhan di Kecamatan Bengkalis, Bupati Kasmarni Ingatkan Jangan Bakar Lahan | | Pj Gubri Ikuti Rakorsus Kebakaran Hutan dan Lahan 2024 | | Pj Gubri Ajak Umat Islam Sambut Ramadan dengan Penuh Suka Cita | | Pemprov Riau Riau ajukan Bantuan 6 Helikopter Water Bombing | | Pj Gubri SF Hariyanto Safari Ramadan 1445 H di Masjid Ibadah Pekanbaru | | Pj Gubri SF Hariyanto Menerima Audiensi Pengurus KONI Riau, Ini Pembahasannya
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Jumat, 29 Maret 2024
 
Pemkab Kepulauan Meranti akan Fasilitasi UKW Wartawan
Editor: | Minggu, 31-12-2017 - 20:41:24 WIB


TERKAIT:
   
 

SELATPANJANG, RIAUKontraS.com - Mendapatkan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) membutuhkan biaya yang boleh dikatakan cukup lumayan merogoh kocek seorang wartawan, betapa tidak, misalnya untuk biaya UKW wartawan predikat wartawan utama ialah Rp.1.800.000 dan untuk predikat wartawan madya Rp. 2.000.000, belum termasuk biaya transportasi dan akomodasi lainnya.

Sebab Uji Kompetensi Wartawan yang selama ini hanya di selenggarakan di Provinsi Riau yaitu di Pekanbaru yang di taja oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), ada juga bagi wartawan yang melakukan inisiatif individu untuk melakukan UKW, harus berangkat ke Jakarta untuk ikut sebagai peserta Lokakarya Jurnalistik yang di  taja oleh Lembaga Pers Dr. Sutomo (LPDS) yang biasa di gelar bertempat digedung Dewan Pers atau ikut sebagai peserta kursus pendidikan wartawan di Lembaga Kursus Wartawan Indonesia di Medan dan UKW di Yayasan Pendidikan Multimedia Adinegoro (YPMA) Yogyakarta, ada juga organisasi wartawan lainnya yang menyelenggarakan UKW.

Hal tersebut di jabarkan oleh Yulizar Alias Amek Ketua PWI Perwakilan Kabupaten Kepulauan Meranti yang juga wartawan Harian Riau Pos dalam diskusi acara seminar jurnalistik dan memperingati Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2017 yang di taja oleh Bagian Humas dan Protokoler Setda Kabupaten Kepulauan Meranti. Pada hari Jumat, tanggal 29 Desember 2017 bertempat di Ballroom AKA Meranti Hotel Jalan Terubuk Selatpanjang, dengan tema “Mengenal Media dan Wartawan” sebagai Pemateri, Yulian Norwis,SE,MM Sekda Kabupaten Kepulauan Meranti, Nasruni, S.IP, M.Si Kabag Humas dan Protokoler, Syaiful Ikram, S.Ag, MH Kabag Kominfo, dan Zulmiron Praktisi Media yang juga Pengurus PWI Riau.

Dalam acara itu di hadiri sejumlah awak media yang bertugas di Kabupaten Kepulauan Meranti. Beberapa materi dibahas dan didiskusikan terkait media dan wartawan bahkan Syaiful Ikram berencana akan membuat Baleho data media online yang ada di Kabupaten Kepulauan Meranti, hal tersebut dilakukan agar masyarakat dapat mengakses media online tersebut, jelas Syaiful.

Sementara Nasruni memaparkan fungsi jurnalistik sebagai sosial kontrol adalah mitra pemerintah, begitu juga Zulmiron membahas terkait fungsi wartawan dan Kode etik jurnalistik serta delik pers. Dalam pemaparan sebagai mediator, Yulizar melontarkan pertanyaan kepada Yulian Norwis atau yang akrab di sapa Pak Icut, terkait Pemkab Kepulauan Meranti akan memfasilitasi UKW bagi wartawan di Kabupaten Kepulauan Meranti, demi profesionalisme wartawan, Pak Icut pun mengaminkan, yang artinya Pemkab Kepulauan Meranti menyetujui untuk memfasilitasi UKW tersebut, spontan gemuruh tepuk tangan dari sejumlah peserta seminar pun bersorak. (M.Khosir)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Pemkab Kepulauan Meranti akan Fasilitasi UKW Wartawan
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved