www.riaukontras.com
| Jaksa Agung: Musrenbang Kejaksaan Diharapkan Mampu Mewujudkan Transformasi Sistem Penuntutan | | Wakajati Riau Ikuti Penutupan Musrenbang Kejaksaan RI Tahun 2024 Secara Virtual | | Menyikapi Persoalan Hukum Menjerat Wartawan, Wahyudi El Panggabean: Taati KEJI | | Kejati Riau Hentikan Penyelidikan Dugaan Tipikor pembangunan Payung Elektrik Masjid Raya Annur | | Kajati Riau Ikuti Kegiatan Musrenbang Kejaksaan RI Tahun 2024 | | Wakajati Riau Hadiri Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Sabtu, 27 April 2024
 
Ngopi Bareng di Anniversary Zamatra, Bagus Santoso Ajak Kaum Melenial Berwirausaha
Editor: | Sabtu, 25-06-2022 - 15:04:17 WIB

TERKAIT:
   
 

BENGKALIS, Riaukontras.com - Ngopi bareng pada perayaan anniversary Zamatra Cofee dijalan Sultan Syarif Kasim Bengkalis, Wakil Bupati (Wabup) Bagus Santoso ajak kaum milenial untuk berwirausaha Sabtu malam, 25 Juni 2022.

Ajakan tersebut disampaikan Wabup Bagus Santoso kala memberikan sambutan pada perayaan satu tahun berdirinya salah satu Cofee hits di Negeri Junjungan itu.

"Kami Pemerintah Kabupaten Bengkalis mendukung sepenuhnya para generasi muda untuk berkarya membangun usaha yang tentunya akan menghadirkan lapangan pekerjaan di daerah kita," pungkasnya.

Bagus Santoso menegaskan saat ini dibutuhkan pelaku-pelaku ekonomi yang tangguh dari kalangan milenial yang siap berkontribusi memasuki era daya saing yang tinggi dalam bidang kewirausahaan, terutama dalam menghadapi tantangan di masa pandemi. Lahirnya usaha-usaha baru ini akan menjadi sumber pertumbuhan ekonomi baru yang akan mampu menyumbang pendapatan daerah.

Apresiasi turut disampaikan Wakil Bupati yang juga merupakan pengusaha madu ini terhadap sejumlah pengusaha yang telah lahir, sehingga diharapkan menjadi contoh bagi kaum milenial lainnya.

"Mudah-mudahan apa yang dilakukan ini dapat menjadi titik tolak untuk membangkitkan ekonomi masyarakat tempatan. Selamat anniversary buat Zamatra Cofee, semoga makin sukses dan berjaya," kata Bagus Santoso.

Lanjutnya, sebagai generasi penerus bangsa yang akan menjadi motor penggerak usaha dan UMKM, generasi milenial juga harus memiliki rasa cinta dan bangga terhadap produk buatan daerah sendiri.

"Ambil kesempatan seluas-luasnya untuk meningkatkan wawasan, membuka peluang bisnis serta mendorong pelaku usaha untuk kreatif inovatif dalam melakukan produksi sehingga mampu bersaing di pasar yang lebih luas, baik di tingkat lokal maupun nasional," ajaknya.

Pada acara tersebut Bagus Santoso turut serta berpartisipasi memberikan doorprize berupa Madu Melifera asli miliknya yang pernah dicicipi Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah.

Tak sampai disitu, orang nomor dua di Negeri Junjungan inipun turut berbincang bersama sejumlah pengusaha muda yang hadir dalam anniversary Zamatra Cofee.

Selain Kepala Bagian Umum Kevin Rafizariandi, turut ikut ngopi bareng bersama Wabup Bagus Santoso, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Bengkalis Siti Aisyah.

Sumber: DISKOMINFOTIK
Indra


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Ngopi Bareng di Anniversary Zamatra, Bagus Santoso Ajak Kaum Melenial Berwirausaha
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved