www.riaukontras.com
| Jam-Pidsus: Kerugian 271 T Bukan Soal Besarnya Tetapi Bagaimana Mengembalikan Kondisi Seperti Semula | | Pimpinan DPRD Bengkalis Hadiri Pembukaan MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai | | Kajati Akmal Abbas Terima Kunjungan Anggota Komisi II DPR RI | | Diduga SPBU 14.284.633 Mengisi Minyak Solar Subsidi Kemobil Box Dan Mobil Perah yang Tertutup | | Kajati Riau Terima Kunjungan Sespim Lemdiklat Polri | | Kasi Penkum Bambang Heripurwanto Hadiri UKW Angkatan XXIII PWI Riau
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Rabu, 24 April 2024
 
Jateng Diyakini Punya Posisi Strategis Pengembangan Kelautan
Editor: M. Abubakar | Kamis, 15-06-2017 - 22:40:07 WIB


TERKAIT:
   
 

JAKARTA, RIAUKontraS.com - Pengamat kebijakan publik Donny Yoesgiantoro mengatakan, kebijakan sektor kelautan dan perikanan (KKP) selama ini masih belum memberikan manfaat kesejahteraan optimal masyarakat nelayan termasuk masyarakat nelayan Pantai Utara (Pantura) di Jawa Tengah (Jateng).

Implementasti kebijakan menenggelamkan kapal-kapal asing, menurutnya, harus di evaluasi dan di nilai dampak atau pengaruhnya terhadap kesejahteraan masyarakat nelayan secara komprehensif.

"Kebijakan dengan pilihan alternatif menenggelamkan kapal-kapal asing bagus untuk shock therapi, sekarang ikan sudah banyak, whats next?" Kebijakan diatas juga dapat dikombinasikan dengan kebijakan dengan pilihan alternatif zonasi, perikanan budidaya, perikanan tangkap selain masalah-masalah seperti cantrang dan kekurangan pasokan ikan yang harus dibenahi," kata Donny Kamis (15/6/2017).

Dosen Universitas Pertahanan (Unhan) ini menyarankan, pemerintah saat ini harus melakukan mapping atau pemetaan daerah potensi ikan di seluruh wilayah kelautan dan perikanan di seluruh wilayah Indonesia selain kemudahan pembiayaan ke kelompok nelayan kecil menengah dan besar.

Terkait masyarakat nelayan  Pantura Jawa Tengah lanjutnya, daerah Pati, Juwana, Rembang, Pekalongan, Lasem sebenarnya daerah yang sangat potensial untuk pengembangan industri kelautan dan perikanan. Seharusnya kebijakan sektor Kelautan dan Perikanan dapat membantu daerah itu lebih maju.

Disamping itu kata dia, inisiatif dapat dilakukan oleh Pemerintah Daerah dengan melibatkan Stakeholder, seperti Kadin, Asosiasi, Koperasi, Kelompok Nelayan untuk mendapatkan solusi yang tepat sasaran dan ujung-ujungnya mensejahterahkan masyarakat nelayan itu sendiri.

"Jadi inisiasi kebijakan tidak harus ditingkat pusat tetapi daerah dapat mengambil inisiatif dalam agenda setting. Pemerintah Pusat harus juga terbuka menerima masukan, dari semua stakeholder yang tepat sasaran dan implementable," terang Donny.

Saya yakin, jika hubungan "Principal Agent" Pemeritah Pusat dan Daerah berjalan baik di sektor Kelautan dan Perikanan, Jawa Tengah mempunyai posisi sangat strategis untuk pengembangan infrastruktur dan industri kelautan dan perikanan, dan akan memberikan manfaat kesejahteraan dan keberlanjutan masyarakat nelayan di pantai utara Jawa Tengah.

Jawa Tengah dapat menjadi contoh daerah lain untuk mengolah hasil kekayaan sumber daya kelautan dan perikanan yang mensejahterahkan masyarakatnya terutama masyarakat nelayan,"  terangnya.

Selain masalah administrasi pemerintahan, harus juga diperhatikan aspek teknologi dan fasilitas untuk menangkap ikan, kata dia.

"Kalau semua ini diterapkan ditambah dukungan politik, saya optimis kehidupan nelayan pantai utara Jawa Tengah akan lebih sejahtera ," tegas dosen yang juga mengajar di Universitas Indonesia (UI) ini.(Kar)

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Jateng Diyakini Punya Posisi Strategis Pengembangan Kelautan
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved