www.riaukontras.com
| Jam-Pidsus: Kerugian 271 T Bukan Soal Besarnya Tetapi Bagaimana Mengembalikan Kondisi Seperti Semula | | Pimpinan DPRD Bengkalis Hadiri Pembukaan MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai | | Kajati Akmal Abbas Terima Kunjungan Anggota Komisi II DPR RI | | Diduga SPBU 14.284.633 Mengisi Minyak Solar Subsidi Kemobil Box Dan Mobil Perah yang Tertutup | | Kajati Riau Terima Kunjungan Sespim Lemdiklat Polri | | Kasi Penkum Bambang Heripurwanto Hadiri UKW Angkatan XXIII PWI Riau
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Rabu, 24 April 2024
 
Momen Idul Fitri, DPD PWRI Riau Kunker Ke DPC PWRI Siak
Editor: Made Waruwu | Sabtu, 22-05-2021 - 10:28:46 WIB


TERKAIT:
   
 

SIAK, RIAUKontraS.COM - Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Wartawan Republik Indonesia (DPD PWRI) Riau yang dipimpin Feri Windria bersama OKK nya Mhd.Budianto berkunjung ke Kantor DPC PWRI Kabupaten Siak. Jum'at (21/05/2021).

Kunjungan DPD PWRI Riau ini juga masih situasi dalam rangka Halal Bihalal Idul Fitri 1442 Hijriah Tahun 2021.

Dalam Kunker ini turut dihadiri Danramil 06/Sungai Apit Kodim 0303/Bengkalis Kapten Inf Muhdoyo S bersama anggotanya dikantor DPC PWRI Siak.

Feri Windria mengatakan, setelah Pelantikan secara serentak baik kepengurusan DPD PWRI Riau maupun DPC PWRI Se-Riau pada April 1 Hari menjelang Ramadhan kemaren, DPC PWRI Siak menjadi agenda pertama Kunker DPD PWRI Riau.

"Kunker ini kita lakukan guna terus menjalin silaturahmi antara pengurus DPD dengan DPC. Selain itu juga, sekaligus meninjau keberadaan Kantor Sekretariat DPC PWRI Siak," ucap Feri.

Selain meninjau keberadaan kantor DPC PWRI Siak, kita juga menyampaikan agenda yaitu akan digelarnya Rapat Kerja Daerah (RAKERDA) di Kabupaten Kuansing pada Juli mendatang, yang mana Pengurus DPC PWRI Kabupaten Kuansing bersedia menjadi tuan rumah Rakerda tersebut.

Selain itu juga, kata Feri, DPD PWRI Riau menyampaikan bahwa seluruh DPC PWRI Se-Riau untuk sesegera mungkin melengkapi Administrasi ke Anggotaan kepengurusannya sekaligus melaporkan keberadaan kantornya, untuk bertujuan dikirim datanya ke DPD untuk diteruskan ke DPP.

Selain untuk pendataan akan digelarnya Uji Kompetensi Wartawan (UKW) sebagaimana janji Ketua DPP melalui Sekjen D.Suriyanto pada saat pidato Pelantikan PWRI Se-Riau kemaren akan menggelar UKW secara masal pada Tahun 2021 ini. Juga melengkapi akan mendaftarkan PWRI Se-Indonesia ke Dewan Pers.

"Oleh karena itulah, DPD PWRI Riau akan bekerja keras untuk Kunker ke DPC-DPC PWRI Se-Riau." tandas Feri Windria.

Buyung Ketua DPC PWRI Siak menyampaikan terimakasih atas Kunker DPD PWRI Riau kekantor DPC PWRI Siak.

"Ini merupakan kebanggaan bagi kami, yang mana DPC PWRI Siak menjadi agenda perdana Kunker DPD PWRI Riau sekaligus Halal Bihalal usai Pelantikan serentak pada April kemaren di Pekanbaru," ucap Buyung didampingi pengurus lainnya.

"Insha allah DPC PWRI Siak tetap solid hingga saat ini, dan alhamdulillah DPC PWRI Siak diberbagai kecamatan yaitu di Kecamatan Sungai Apit, Sabak Auh, Kandis, Perawang dan Pusako bahkan di Kabupaten Siak Kota sudah ada pengisi pengurus DPC PWRI Kabupaten Siak," ujarnya.

Lanjutnya,"Kunker DPD PWRI Riau ini pula sengaja kita undang Danramil 06/Sungai Apit, Kapolsek, Camat dan seluruh Kepala Kampung (Kades) untuk hadir. Namun dikarenakan dari berbagai undangan ini, hanya Danramil 06 yang bisa menghadiri undangan kita, untuk yang lainnya masih mempunyai kesibukan. Tujuannya adalah, agar para petinggi Sungai Apit mengetahui kesolitan PWRI ini." tandas Buyung.

Disisi lain, Danramil 06/Sungai Apit Kodim 0303/Bengkalis Kapten Inf Muhdoyo S mengucapkan terimakasih kepada DPC PWRI Siak yang telah mengundangnya untuk hadir dalam Kunker DPD PWRI Riau ini.

"Kita berharap keberadaan DPC PWRI Siak dapat bersinergi dengan TNI khususnya jajaran Danramil 06/Sungai Apit dan juga lainnya," ujar Muhdoyo S.

Muhdoyo S juga berharap, agar PWRI berjalan sesuai prosedurnya. Majulah dengan gaya kebenaran, jangan ada kesan yang buruk berikan kesan yang baik, sehingga kita di anggap masyarakat sosok pahlawan.emma

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Momen Idul Fitri, DPD PWRI Riau Kunker Ke DPC PWRI Siak
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved