www.riaukontras.com
| Pj Gubernur Riau Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian Jawaban LKPJ Kepala Daerah 2023 | | Pj Gubernur Riau Resmikan Penggunaan Mesjid At-Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani | | Pemprov Riau Perbaiki Jalan Suka Karya yang Rusak Parah | | Peringati Nuzulul Quran 1445 H, Pemprov Riau Gelar Tabligh Akbar | | Anggota DPRD Kampar Hadiri Musrenbang Tapung Hilir TA 2025 | | Ketua DPRD Kampar Lakukan Reses Untuk Dengar Aspirasi Masyarakat
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Jumat, 29 Maret 2024
 
PKK Kabupaten Siak Serahkan Bantuan Kepada Korban Banjir
Editor: | Senin, 03-05-2021 - 20:14:28 WIB


TERKAIT:
   
 

SIAK, Riaukontras.com - Peduli terhadap korban bencana banjir di Kecamatan Sungai Mandau, Ketua TP PKK Kabupaten Siak Dra. Hj. Rasidah Abdulgani memberikan bantuan sebanyak 22 paket sembako untuk warga yang terdampak banjir, Senin (3/5/2021).

Saat itu Rasidah ditemani pengurus PKK kabupaten Siak, Camat Sungai Mandau dan Penghulu serta Ketua PKK Kecamatan Sungai Mandau, mengunjungi rumah warga yang terkena banjir di kampung Muara Bungkal. Dari pantauan di lapangan banjir sudah surut, saat ini hanya menggenangi sawah milik warga tersebut.

Diteras rumah warga tersebut istri bupati Siak itu menyerahkan sembako dan uang tunai kepada Usman Damanik dan Hadi Sunaryo. Bantuan tersebut bersumber dari sumbangan pengurus PKK dan keuntungan hasil penjualan di Dekranasda yang terdiri dari beras (dari PKK Sungai Mandau), gula, minyak, dan telur. "Mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat kepada bapak-ibu dan semoga bencana banjir seperti ini tidak terulang lagi," kata Rasidah.

Ia berharap, apa yang dilakukannya menjadi motivasi bagi orang-orang yang memiliki kelebihan harta, sehingga merasa terpanggil untuk membantu orang-orang yang dilanda musibah. Usman Damanik, ayah tiga anak yang sehari-harinya bekerja sebagai petani, merasa senang dapat bantuan tersebut. Ia pun mendoakan semua yang memberi bantuan agar senantiasa sehat dan murah rezeki. "Alhamdulillah, terima kasih atas kepeduliannya. Semoga ibu-ibu semua selalu sehat dan murah rezeki," ujar Usman Damanik.

Ia mengatakan curah hujan yang cukup tinggi menggenangi rumahnya, dan juga menyebabkan sawah miliknya terendam. Kemudian akses jalan kampung juga sempat terputus tidak bisa dilalui akibat tergenang banjir. "Minggu lalu itu sawah kami terendam dan air pun sampai masuk kerumah, tapi kami masih bisa bertahan," ucapnya. Sementara itu, Penghulu Muara Bungkal Subiranto menuturkan bahwa hujan deras yang mengguyur membuat tiga dusun diwilayahnya terendam banjir. Lebih kurang sebanyak 81 KK.

"Kedalaman banjir mencapai 1 meter pada kamis minggu lalu. Alhamdulillah, sejak Sabtu sampai hari ini tidak ada hujan, jadi airnya sudah surut," jelasnya. Sejauh ini lanjutnya, warga masih bertahan dirumahnya masing-masing dan belum ada yang mau diungsikan, karena sebagian warga memiliki ternak dan masih ada yang bisa dimanfaatkan dari pertaniannya.

Subiranto berharap akses jalan menuju persawahan Lipai yang dihuni sebanyak 36 KK agar segera bisa di perbaiki. Sebelumnya jalan tersebut terendam banjir yang tidak bisa dilalui oleh kendaraan bermotor. Akibatnya warga menggunakan sampan jika ingin keluar dari dusunnya.

dwi

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • PKK Kabupaten Siak Serahkan Bantuan Kepada Korban Banjir
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved