www.riaukontras.com
| Pemprov Riau Perbaiki Jalan Suka Karya yang Rusak Parah | | Peringati Nuzulul Quran 1445 H, Pemprov Riau Gelar Tabligh Akbar | | Anggota DPRD Kampar Hadiri Musrenbang Tapung Hilir TA 2025 | | Ketua DPRD Kampar Lakukan Reses Untuk Dengar Aspirasi Masyarakat | | PT Arvena Sepakat Diduga Rampas Hak Karyawan, LBH-Permata Indonesia Sampaikan Pengaduan Ke Disnaker | | Boby Kurniawan Berikan Santunan Anak Yatim dan Berbuka Puasa Bersama Masjid Al-Muttaqin Desa Sekodi
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Jumat, 29 Maret 2024
 
Bupati Pelalawan Hadiri Pembukaan FGD Strategi Dan Kebijakan Pengembangan Sistem Inovasi Sawit Sapi
Editor: | Kamis, 10-10-2019 - 15:34:50 WIB


TERKAIT:
   
 

PELALAWAN,RIAUKontraS.Com - Bertempat di Aula Bappeda dilaksanakan Forum Group Discussion (FGD) Strategi dan Kebijakan Pengembangan Sistem Inovasi Sawit Sapi di Provinsi Riau pada Kamis, 10 Oktober 2019.


Acara ini dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Riau Brigadir Jenderal TNI (Purn.) H. Edy Afrizal Natar Nasution, S.I.P. Hadir dalam acara ini Bupati Pelalawan H.M Harris, Wakil Bupati Pelalawan Drs. H. Zardewan, MM, Deputi Kepala BPPT Bidang Teknologi Agroindustri dan Bioteknologi Dr. ir. Soni Solistia Wirawan, M.Eng, Sekretaris Daerah Pelalawan H. Tengku Mukhlis, Wakil Bupati Indragiri Hilir H. Syamsuddin Uti, Dirut Industri Kelapa Sawit, Kepala Disbunnak Pelalawan, kepala OPD terkait, perwakilan dari PT. EMP Bentu, PT. RAPP, PT. Arara Abadi, PT. Peputra Supra Jaya dan para undangan.

Dalam sambutannya Bupati Harris menyampaikan terimakasihnya kepada Wakil Gubernur Riau beserta staff yang akan membuka acara FGD strategi dan kebijakan pengembangan sistem inovasi sawit sapi ini dan kepada seluruh hadirin yang datang.

Bupati menyampaikan bahwa program integrasi penggembalaan sapi di lahan sawit ini akan sangat bermanfaat dalam meningkatkan pasokan kebutuhan daging sapi di Riau dan Indonesia, karena selama ini untuk memenuhi kebutuhan daging sapi, Indonesia masih mengimpor daging sapi dari luar negeri.

Bupati Harris berharap agar dapat mengembangan potensi peternakan sapi-sapi ternak dari Australia di Indonesia khususnya di Pelalawan. Ia juga berharap agar perusahaan yang ada di Pelalawan melaksanakan peranan CSR dalam memberikan dukungan pada program integrasi sawit sapi bagi peternak sapi di Kabupaten Pelalawan. Deputi Kepala BPPT Bidang Teknologi Agroindustri dan Bioteknologi Dr. Ir. Soni Solistia Wirawan, M.Eng menyampaikan bahwa program integrasi sawit sapi ini membutuhkan komitmen dan dukungan dari pemerintah daerah untuk memperlancar kegiatannya. Beliau juga menyampaikan bahwa melalui program integrasi sawit sapi ini, maka keterbatasan lahan dalam menggembalakan sapi yang menjadi permasalahan utama bagi peternak sapi pada saat ini dapat diatasi. Integrasi sawit sapi ini juga dapat memangkas biaya pakan ternak bagi para peternak sapi hingga 30% karena berasal dari limbah sawit seperti pelepah dan batang sawit serta progrm ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.

 “Semoga dengan adanya kelompok peternak sapi yang telah menjalankan program integrasi sawit sapi agar menjadi percontohan bagi peternak sapi yang lain. Kami BPPT siap menuntun dan mengawal jika daerah-daerah lain ingin menjalankan program integrasi sawit sapi ini di derahnya.” ungkap Dr. Ir. Soni

Sementara itu Wakil Gubernur Riau Brigadir Jenderal TNI (Purn.) H. Edy Afrizal Natar Nasution, S.I.P menyampaikan dukungannya untuk pelaksanaan program integrasi sawit sapi ini, karena begitu banyak manfaat yang didapatkan jika peternak sapi dan pemiik perkebunan sawit dapat menjalankan program ini. Beliau berharap agar acara ini dapat memberikan kontribusi positif di Provinsi Riau. Dalam acara ini PT. EMP Bentu, PT. RAPP, PT. Arara Abadi dan PT. Peputra Supra Jaya memberikan bantuan laptop dan sarana laboraturium kepada ST2P. Adapun narasumber dalam acara ini yaitu Sekretaris Kadisnak Provinsi Riau ir. Daslina, M.Si, Direktur Pusat Teknologi Produksi Pertanian BPPT Dr. ir. Dudi Iskandar, M,For.Sc, Kepala Pusat dan Pengembangan Peternakan-Kemenrian Pertanian Prof. I Wayan Mathius, ACIAR Indobeef dari Australia Prof. Dr. John Ackerman, PT. Asia Agri Budi Darmawasyah, PT. Sawit Sumbermas Sarana Dr. Fizrul Indra Lubis, dan perwakilan Kelompok Peternak Karya Lestari Beni Manggolo. (Dav )

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Bupati Pelalawan Hadiri Pembukaan FGD Strategi Dan Kebijakan Pengembangan Sistem Inovasi Sawit Sapi
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved