www.riaukontras.com
| Jam-Pidmil Kejagung Sosialisasi Nota Kesepahaman Kejaksaan RI dan TNI | | ST. Burhanuddin Resmikan Gedung Baru Kejari Pali, Kejari Muara Enim dan Kunjungan ke Kejari Prabumul | | Puspenkum Kejagung Gelar Penerangan Hukum Mengenai Pencegahan TPPO dan Korupsi pada Ketenagakerjaan | | Diduga Tak Pernah Ngantor, Desak Lurah Pergam Kembalikan Uang ADTK Sebesar Rp 64 Juta Rupiah | | Kajati Akmal Abbas Ikuti Verlap dari TPI Dipimpin Inspektur IV JAM WAS Kejagung RI | | LSM Temperak Minta Dirjen Bea Cukai Lakukan Evaluasi Terhadap Kinerja Bea Cukai Bengkalis
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Rabu, 8 Mei 2024
 
Dandim 0703 Cilacap Pimpin Pelepasan Prajurit Pindah Tugas dan Pensiun
Editor: Muhammad Abubakar | Jumat, 12-01-2018 - 10:50:42 WIB


TERKAIT:
   
 

CILACAP, RIAUKontraS.com - Komandan Kodim (Dandim) 0703 Cilacap Letkol Inf Yudi Purwanto pimpin acara korp raport pelepasan anggota yang  Pensiun Prajurit Kodim 0703 Cilacap serta Laporan Korp Pindah Satuan dan penerimaan anggota baru yang berlangsung di halaman Makodim 0703/Cilacap Jl. Jenderal Soedirman D-1 Cilacap, Jumat (12/01)

Selepas acara korp raport dilanjutkan pemberian cendera mata oleh Dandim diikuti Kepala Staf Kodim dan Ketua Persit KCK Cabang XVIII Dim 0703/Cilacap beserta Wakil Ketua Persit KCK Cabang XVIII di Aula Satya Kartika.

Dalam amanatnya, Dandim mengucapkan banyak terima kasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya atas kinerja dan pengabdian yang telah diberikan selama ini baik kepada TNI dan khususnya kepada Kodim 0703/Cilacap

"Jangan karena sudah Pensiun atau pindah satuan, tali silaturahmi maupun komunikasi dengan Kodim terputus sampai disini, akan tetapi kami mohon kepada bapak-bapak sekalian untuk senantiasa menjalin hubungan komunikasi, silaturahmi dan persaudaan lebih erat lagi," Pesan Letko Inf. Yudi Purwanto.

Dandim juga mengharapkan kemampuan dan keterampilan yang didapatkan di Kodim 0703/Cilacap bisa diimplementasikan di masyarakat dan bisa membantu personel yang masih berdinas aktif dan sebagai mata dan teliga bagi satuan.

"Ini merupakan apresiasi kami kepada anggota Kodim khususnya yang telah pensiun, serta bagi Sertu Berdasa Dwi Yoga, saya ucapkan selamat bertugas di satuan baru di Kodam XIII/Merdeka,” ucap Dandim. 

"Selamat kepada prajurit yang pindah satuan, Jaga nama baik Kodim 0703/Cilacap serta selalu bersyukur dengan berbuat yang lebih baik di kesatuan yang baru," 

Dandim juga berpesan kepada prajuri yang pindah Satua agar bisa menjaga nama satuan lama dan selalu memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit serta Delapan Wajib TNI, Jadikan Satuan yang baru sebagai rumah sendiri dan jalankan tugas dengan penuh rasa tangung jawab.
" Semoga di kesatuan yang baru lebih sukses lagi," imbuhnya.

Sementara anggota yang Pensiun  diantaranya Peltu Sudarno Koramilamil 06 / Kesugihan, Peltu Kasiran mantan Bati Tuud  Koramil 07/Maos, Pelda Sukiran mantan Unit Intel Kodim 0703/Cilacap, Sertu Suyono Babinsa Koramil 17/Dayeuhluhur  sedangkan yang laporan korp pindah satuan Kodam XIII/MDK atas nama Sertu Berdasa Dwi Yoga mantan Babinsa Koramil 01/Kota Cilacap.

Sedangkan anggota yang baru masuk Kodim 0703/Cilacap, Serka Dedy Arifin P. , Sertu Chafidlon, Serda Wagirun, Serda Wiko, Serda Widiono, Koptu Ristanto, Koptu Rusmadi dan Kopda Eko Daryoto.

Tampak hadir pada acara korp raport, Kasdim 0703/Cilacap Mayor Inf. A. Rofiq Alfian, para Perwira Staf, Danramil, anggota TNI dan ASN jajaran Kodim 0703/Cilacap serta Ketua Persit KCK Cabang XVIII Kodim 0703/Cilacap Ny. Ita Yudi Purwanto besreta anggota.(Pendim.S/Muhammad Abubakar)

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Dandim 0703 Cilacap Pimpin Pelepasan Prajurit Pindah Tugas dan Pensiun
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved