www.riaukontras.com
| Jaksa Agung: Persaja Bukanlah Organisasi Profesi, Melainkan Organisasi Terdepan Penegakan Hukum | | Peringati Hari Ulang Tahun Persaha Ke-73, Kajati Akmal Abbas Pimpin Upacara | | Tim Pansus BLJ Optimis Terbitkan Perda Baru dan Sepakat Lahirkan Kembali BUMD | | Sidak Rokok Ilegal di Jalan Antara, Bea Cukai Bengkalis Tak Menghargai Wartawan | | Pleno Perolehan Suara Partai dan Kursi DPRD, Gerindra Bengkalis Gugat KPU Ke PTUN Pekanbaru | | JAM-Intelijen: Intelijen Kejaksaan Fungsi Penegakan Hukum Penanganan Perkara Koneksitas
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Senin, 6 Mei 2024
 
Lebih Jauh dengan Sang Motivator Terbaik: Wahyudi El Panggabean
Editor: Indra | Selasa, 18-01-2022 - 16:59:38 WIB

TERKAIT:
   
 

Pekanbaru, RIAUkontraS.com - Pembicara Nasional Drs.Wahyudi El Panggabean, M.H., lahir di Batangtoru, Tapanuli Selatan, 9 Mei 1964 dari pasangan: Ali Hotma Panggabean & Hj. Nurhamida Siregar.


Wahyudi El Panggabean, ayah dari tiga anak ini, selain dikenal sebagai Pembicara Motivasi & Instruktur Jurnalistik, juga dikenal sebagai seorang Penulis buku.


Belasan buku sudah lahir dari ujung pena Wahyudi. Di antaranya: buku-buku jurnalistik, buku menulis, buku berbicara dan buku menyimak. Juga buku biografi.


Sebagai seorang Instruktur Jurnalistik Wahyudi sudah melahirkan ribuan murid lewat Lembaga Pendidikan Wartawan, Pekanbaru Journalist Center (PJC).


Lembaga Pendidikan Wartawan satu-satunya di luar Jawa ini didirikannya bersama istrinya, Asmanidar, S.H., (seorang Advokat) Februari 2007.


Dari tahun 2008 hingga 2017, Wahyudi yang seorang Sarjana Pendidikan Biologi ini diundang mengajar Mata Kuliah: Bahasa Jurnalistik, Menulis dan Berbicara di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan - Universitas Islam Riau (FKIP - UIR) Pekanbaru.


Saat mengajar di universitas itulah Wahyudi menyempatkan diri untuk kuliah di Jurusan Hukum Tata Negara Program Pasca Sarjana, Universitas Islam Riau.


Juli 2017 Wahyudi mengundurkan diri sebagai Pengajar di UIR. Sebulan kemudian Wahyudi dilantik sebagai Hakim Ethik Dewan Kehormatan Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI), Pekanbaru.


Semenjak tidak terikat dengan tugas mengajar, Wahyudi semakin giat memberikan pelatihan-pelatihan jurnalistik dan motivasi ke seluruh penjuru nusantara.


Semenjak 2019 Wahyudi juga menambah kegitanntnya lewat Youtuber di Channel: Wahyudi El Panggabean.Video-video Wahyudi tampaknya mendapat tempat di hati para peminat jurnalis dan motivasi.


"Lewat You Tube saya lebih leluasa berdakwah tentang nilai-nilai kebenaran dan fungsi jurnalis yang sangat istimewa posisinya dalam Al-Quran," kata Wahyudi.


Sejak Oktober 2021 Wahyudi tampaknya lebih sering menggelar pelatihan lewat Webinar jurnalistik.


"Lewat zoom acara pelatihan, lebih praktis dan hemat materi dan waktu," kata Wahyudi mantan Wartawan Majalah FORUM Keadilan, Jakarta itu.


PJC sendiri kata Wahyudi sudah membuka Cabang di dua Kabupaten di Riau. Yakni: di Kota Dumai dan di Kabupaten Rokan Hilir.


"Kita juga sudah menjalin kerja sama dengan GrizMedia.ID di Jakarta sebuah Perusahaan yang bergerak di bidang Perhumasan yang Foundernya, Alumni PJC, Gemal Abdel Nasser Panggabean, S.H..Semoga eksis," harapnya.


"Dengan kerja sama ini kita berharap kontribusi PJC dan GrizMedia.ID dalam jasa pemberitaan semakin baik. Utamanya untuk Tenaga Humas dan stake-holder yang butuh jasa press relase," kata Wahyudi.


Terlepas dari itu. Wahyudi memang sangat mencintai profesi wartawan. Wajar jika di kalangan murid-muridnya, Wahyudi adalah sosok yang sangat dihormati dan dikagumi.


"Bagi kami, murid-muridnya, beliau disebut sebagai Guru Besar yang layak ditauladani atas kecintaan beliau pada dunia jurnalistik ini," ujar
Cipto Setiawan, Pemimpin Redaksi, MonitorRiau.Com.


Hal serupa diungkapkan Romi yang kini menjadi Pemilik dan CeO tiga media di Riau.


"Ayahanda Wahyudi El Panggabean adalah sosok Maha Guru yang bersahaja. Beliau mengajarkan kami agar tetap hidup sederhana untuk mempertahankan integritas," kata Romi.**


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Lebih Jauh dengan Sang Motivator Terbaik: Wahyudi El Panggabean
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved